KEGIATAN LAYANAN PERPUSTAKAAN KELILING DI CAR FREE DAY SPORT CENTER DEMAK
Demak. - Mobil Perpustakaan Keliling hadir ditengah - tengah aktivitas masyarakat di area Car Free Day (CFD) di Sport Center Demak, Minggu (07/1). Masyarakat terlihat antusias melakukan kegiatan membaca di mobil perpustakaan keliling milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Demak.
Menurut Sub Kor Layanan Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Demak Erianingsih, sebetulnya mobil perpustakaan keliling melakukan aksi seperti ini di setiap minggu. “Lokasinya di Alun – alun dan Sport Center Demak. Untuk memeriahkan kegiatan CFD, kami membuka pelayanan kepada masyarakat di lokasi ini," katanya. "Dengan adanya kegiatan pelayanan mobil perpustakaan keliling diharapkan dapat menggairahkan minat baca masyarakat. Kita rutinkan di tempat - tempat ramai, untuk masyarakat Kabupaten Demak gemar membaca," ujarnya.
Warga Perum Flamboyan, Dian Susilowati (35), mengatakan keberadaan perpustakaan keliling ditengah area CFD cukup menarik minat keluarganya untuk meluangkan waktu membaca. "Terutama anak - anak, mereka berebut ingin membaca buku disini." ujarnya. (GS)