...
Senin, 22 Juli 2019 | kategori : Demak | Dinperpusar
Siswa siswi SMP Negeri 1 Karangtengah, Antusias Manfaatkan Layanan Perpustakaan Mobil Keliling

Demak, 22 -07-2019. Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Karangtengah Kecamatan Karangtengah, antusias menikmati layanan mobil perpustakaan keliling yang mengunjungi sekolah mereka, senin, 22 Juli 2019. Layanan Perpustakaan Mobil Keliling Dinperpusar di gelar rutin setiap hari senin - kamis di beberapa Perpustakaan sekolah dan Perpustakaan Desa, dimulai sejak pukul 08.00 hingga selesai.

"Sebagian besar siswa yang datang, rutin meminjam buku saat kunjungan perpustakaan mobil keliling ke sekolah. "Siswa-siswi dari sekolah ini silih berganti mendatangi mobil layanan perpustakaan Mobil keliling yang terparkir di halaman sekolah. Dengan tertib, mereka antre mengisi daftar kunjungan sebelum meminjam buku bacaan yang di sediakan.

Lita, S. Pd Pengelola Perpustakaan Sekolah SMP Negeri 1 Karangtengah mengatakan, senang dengan layanan mobil perpustakaan keliling ini karena dapat meminjam buku buku yang di sukai anak anak koleksi novel, cerita dan lainnya.

"Membaca buku cerita asyik dan menyenangkan. Bahkan, kalau ceritanya bagus dan belum selesai dibaca, petugas perpustakaan memberikan kesempatan pinjam membawa pulang untuk melanjutkan membaca," tuturnya.

Sementara petugas mobil perpustakaan keliling Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Demak, Arif Budi Setiawan menjelaskan, sekitar 30 hingga 60 siswa berkunjung dan membaca saat digelar layanan di SMP Negeri 1 karangtengah ini.

Ia menambahkan, sekitar 800 judul buku anak - anak, remaja dan orang tua tersedia di dalam mobil perpustakaan keliling. "Sebagian besar siswa yang datang, rutin meminjam buku saat kunjungan mobil perpustakaan keliling ke sekolahnya," pungkasnya.

Sember    : Bidang Perpustakaan
Author    : Arif Budi S, Ama. Pust
Fotografer: Arif Budi S, Ama. Pust
Diunggah oleh admin (2019-07-22 13:30:20)