...
Jumat, 07 Februari 2020 | kategori : Demak | Dinperpusar
Berbekal Sepeda Tua, Shohibul Annam Tebar Pengetahuan di Taman Desa

Salah satu upaya menciptakan budaya literasi dikalangan masyarakat pedesaan menjadi sebuah kepedulian bagi para sukarelawan. Shohibul Annam yang setiap seminggu sekali berkeliling desa menggunakan sepeda kayuh atau dikenal dengan sepeda ontel terus bergerak ke taman desa membawa sejumlah buku untuk dibaca oleh anak-anak usia sekolah dari TK hingga Mahasiswa bahkan masyarakat umum.

Kebiasaannya membaca itulah yang menjadi perhatian Shohibul Annam pemuda sukarelawan asal Desa Ngemplak Kecamatan Mranggen Demak ini untuk membuat perpustakaan sepeda keliling. Respon yang diterimanya pun menggembirakan. “Semakin hari, makin banyak yang mengunjungi sepeda saya. Ada yang sekedar melihat-lihat, meminjam, hingga memberi sumbangan buku. Kalau ditotal, bisa mencapai 30 orang,” kisahnya. Orang-orang yang datang berasal dari berbagai kalangan, mulai dari orang tua siswa, PNS, TNI, Polisi,mahasiswa, hingga tukang tambal ban.

Untuk peminjaman buku, shohibul Annam tidak menarik biaya sepeser pun. Kalau ada yang mau membawa pulang dan tidak mengembalikan lagi, tidak masalah. Lagipula setiap hari selalu ada yang menyumbang buku. "Namun rata-rata setiap orang yang meminjam, akan mengembalikannya dan meminjam lagi. “Ya hitung-hitung menambah saudara sekaligus bisa berdiskusi tentang berbagai hal,” jelasnya.

Lebih lanjut, melalui perpustakaan sepeda kelilingnya, Shohibul Annam ingin menyebarkan virus membaca kepada semua orang khususnya masyarakat desa ngemplak. Ia sendiri prihatin dengan minat membaca yang semakin rendah.

“Sejak maraknya peredaran gawai, buku seolah semakin terpinggirkan. Menurut saya, secanggih-canggihnya gawai, buku tetap tidak bisa tergantikan,” Ujar Annam.

Hal sederhana yang dilakukan Shohibul Annam ini diharapkan kedepannya ada bermunculan pelopor-pelopor literasi yang mampu menggerakkan dan menggelorakan Kabupaten Demak sebagai masyarakat yang berbudaya literasi sebagaimana yang telah dicanangkan "Demak Kabupaten Literasi, Lanjutan Program Ayo Mengaji" pada tanggal 29 September 2016 yang lalu. oleh Bupati Demak, H.M. Natsir.

Pada tahun 2016 Shohibul Annam berinisiatif membentuk TBM Griya Pustaka, TBM ini kemudian didirikan oleh Shohibul Annam sendiri dan kawan-kawanya pada tanggal 1 Agustus 2017 dan terdaftar di Kemenkumham secara legal dan menjadi ketua TBM seKabupaten Demak dibawah naungan Dinas Pendidikan Kabupaten Demak.

"Taman Baca Masyarakat Griya Pustaka juga selalu aktif ikut berpartisipasi memperkenalkan dan menggerakan literasi membuka stand Student Economic Creative yang di gelar oleh IPNU IPPNU Jawa Tengah". Imbuhnya.

 

Sumber   : Bid. Perpustakaan
Diunggah : Admin 2020-02-07