...
Rabu, 15 Januari 2020 | kategori : Demak | Dinperpusar
Layanan Perpustakaan Keliling Tahun 2020

Demak, 7 Januari 2020. Dalam rangka meningkatkan minat dan budaya baca dan mencerdaskan masyarakat, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan melaksanakan Kegiatan Perpustakaan Keliling untuk Masyarakat Kababupaten Demak.  Perpustakaan Keliling  adalah program yang memudahkan akses masyarakat yang susah untuk menjangkau  fasilitas Perpustakaan yang jauh dari  tempat tinggal mereka.

Dengan adanya layanan perpustakaan keliling Dinperpusar ini memungkinkan penduduk yang tinggal jauh dari perpustakaan umum kabupaten Demak dapat memanfaatkan jasa yang diberikan oleh Dinperpusar Demak. Baik Sekolah, Desa atau instansi yang belum mempunyai perpustakaan yang menetap bisa memperoleh jasa layanan dari perpustakaan keliling.

Membuka awal tahun 2020 adanya pelaksanaan kegiatan Perpustakaan Keliling menjadi pusat perhatian masyarakat khususnya anak-anak, selain warna dan corak mobil yang di sukai anak-anak buku yang di bawapun beragam dan cukup banyak digemari masyarakat. di setiap titik layanan anak-anak antusias menyambut kedatangan tim mobil pusling dari Dinperpusar dan terlihat roman wajah senang karena telah dikunjungi mobil pusling, tidak sedikit anak yang membaca buku yang sudah di sediakan bahkan masing-masing dari mereka mengambil 2 bahkan 4 buku untuk mereka baca di tempat.

Banyaknya antusias serta permintaan dari beberapa pihak baik sekolah, desa maupun komunitas / organisasi di beberapa wilayah, untuk pelaksanaan Pusling Tahun 2020 ini, telah terseleksi sebanyak 117 titik layanan meliputi 60% sekolah dan 40% desa/organisasi., yang sebelumnya alokasi layanan perpustakaan keliling tahun 2019 yakni 78 tiktik.

semoga kegiatan layanan perpustakaan keliling ini dapat membantu kebutuhan informasi masyarakat serta meningkatkan minat baca khususnya masyarakat di kabupaten Demak

 

Sumber       : Dinperpusar
Diunggah Oleh: Admin 2020-01-07,(12.46.16)