...
Media Center Daerah Dapat Meningkatkan Kualitas Konten

DEMAK - Dinas Kominfo Kabupaten Demak mengikuti kegiatan, Rapat Koordinasi Redaksi Berita Media Center Daerah yang tergabung dalam portal Indonesia.go.id., yang di gelar oleh Kementerian Komunikasi dan Digital. Kamis, (24/04/2025). Kegiatan ini berlangsung secara daring melalui Zoom Meeting dan dihadiri seluruh kontributor Media Center (MC) daerah se-Indonesia.

Menghadirkan narasumber utama Taofiq Rauf, Ketua Tim Aset dan Layanan Informasi Publik. Nursodik Gunarjo, Direktur Pengelolaan Media Kominfo, serta perwakilan redaksi InfoPublik Toro, untuk menyampaikan pandangan strategis terkait arah baru pengelolaan konten di portal nasional tersebut.

Dalam paparannya, Taofiq Rauf menjelaskan bahwa saat ini terdapat 132 Media Center daerah yang aktif berkontribusi secara rutin. Portal Indonesia.go.id sendiri kini sedang mengalami revitalisasi dan rebranding yang mencakup pengembangan konten analisa kebijakan, artikel inspiratif, serta berita program prioritas pemerintah seperti Asta Cita. Selain itu, juga dilakukan pembaruan tampilan situs dan penguatan infrastruktur digital, termasuk sistem keamanan data pengguna.

Sementara direktur Pengelolaan Media Kominfo, Nursodik Gunarjo, mengapresiasi kontribusi aktif dari MC daerah. Ia menyebut jumlah berita yang masuk setiap hari sangat tinggi, meski menyadari bahwa kualitas konten masih perlu ditingkatkan.

Ia juga mengungkapkan bahwa portal Indonesia.go.id akan menjadi wajah utama Indonesia di dunia maya, menggantikan InfoPublik dalam fungsi utamanya. "Akan ada perubahan teknis, tapi tidak mengganggu proses kontribusi teman-teman di daerah", lanjut Nursodik.

Sedangkan tim redaksi InfoPublik Toro menjelaskan pentingnya menjaga standar penulisan yang sesuai dengan pedoman resmi portal. Rubrik Nusantara menjadi kanal strategis untuk menampilkan potensi lokal, narasi pembangunan daerah, serta sebagai media literasi publik dan penangkal hoaks.

"Artikel yang masuk akan diseleksi ketat oleh redaksi pusat dan wajib memenuhi kriteria orisinalitas, struktur penulisan jurnalistik, serta kesesuaian dengan agenda strategis pemerintah. Media Center daerah juga diwajibkan melakukan seleksi mandiri sebelum mengunggah konten ke sistem", katanya.

Portal Indonesia.go.id diharapkan menjadi rujukan utama informasi publik nasional yang terpercaya dan profesional. Yang memiliki tugas, mengedukasi masyarakat, menangkal hoaks, dan memperkuat komunikasi pembangunan. (Red-kmf/apj).